Perawatan kulit kering secara alami dapat menjadi alternatif apabila MarshaLova tidak bisa membeli produk-produk yang dapat digunakan untuk mengatasi kulit kering. Kendala tersebut biasanya disebabkan oleh harga yang mahal dan adanya kandungan bahan kimia yang tidak semua orang cocok.
Penyebab Kulit Kering
Masalah kulit kering umumnya terjadi karena lambatnya kelenjar sebasea untuk memproduksi minyak alami yang terdapat di kulit. Permasalahan kulit kering dapat terjadi di area tubuh manapun. Namun, seringnya terjadi pada kulit wajah, lengan, tangan, dan kaki.
Sering terkena paparan cuaca yang panas, bahan kimia, dan sering mandi menggunakan air panas dapat menjadi pemicu dari masalah kulit kering. Tak hanya itu, penggunaan dari obat-obatan maupun masalah kesehatan tertentu juga dapat menjadi pemicu untuk terkena kulit kering. Ciri-ciri kulit kering yang dapat kamu rasakan adalah permukaan kulit yang terasa kasar, ruam, iritasi, bersisik, dan mengelupas.
Baca juga : 4 Rekomendasi Produk Body Scrub Kulit Kering Agar Kembali Segar dan Makin Cerah
Cara Melakukan Perawatan Kulit Kering Secara Alami
Cara yang tepat untuk mengatasi kulit kering adalah dengan menjaganya untuk selalu tetap lembap. Berikut ini beberapa cara yang dapat kamu lakukan untuk mengatasi kulit kering.
Hindari Mandi Terlalu Lama
Hindarilah kebiasaan mandi yang terlalu lama karena dapat menyebabkan kulit kering karena air yang terdapat di permukaan tubuh menjadi lebih banyak menguap. Jagalah waktu mandi kamu selama kurang lebih 10 menit.
Mengoleskan Minyak Kelapa
Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Sethi et al. (2016) telah membuktikan bahwa keefektifan dari minyak kelapa sama dengan keefektifan petroleum jelly yang digunakan untuk merawat kulit kering. Hal itu dikarenakan dapat meningkatkan jumlah lemak yang terdapat di permukaan kulit dan kelembapan kulit.
Tak hanya itu, keefektifan dalam perawatan kulit kering secara alami menggunakan minyak kelapa adalah karena terdapat kandungan asam lemak jenuh yang mempunyai sifat emolien sehingga bertindak sebagai penghalus dan pelembap dari kulit yang kering.
Menggunakan Humidifier di Rumah
Alternatif lainnya adalah dengan menggunakan humidifier di dalam ruangan karena dapat melembapkan udara sehingga terhindar dari kulit kering. Kelembapan udara di dalam ruangan yang terjaga tersebut menyebabkan kulit kering kamu tidak mudah gatal dan terasa lebih lembap.
Baca juga : Jangan Anggap Sepele, Inilah 4 Cara Perawatan Kulit Kering
Mengoleskan Lidah Buaya
Kamu dapat langsung mengoleskan gel dari tanaman lidah buaya atau menggunakan produk aloe vera yang dijual di pasaran. Namun, pastikan untuk memilih produk yang mengandung 100 persen aloe vera.
kamu dapat mengoleskan sedikit gel dari lidah buaya tersebut ke kulit untuk mengetahui terlebih dahulu apakah terjadi reaksi alergi atau tidak. Apabila tidak terjadi alergi, kamu dapat mengoleskan secara menyeluruh ke area kulit yang kering dan diamkan selama semalam.
Mengoleskan Madu
Mengoleskan madu dapat digunakan sebagai bentuk cara mengatasi kulit kering yang efektif. Hal itu dikarenakan kandungan yang terdapat di madu mempunyai sifat untuk menyembuhkan, melembapkan, dan sebagai pencegah peradangan.
Minum Air Putih yang Cukup
Minum air putih yang cukup dapat membantu untuk memenuhi kebutuhan cairan tubuh sehingga membantu kulit kamu untuk lebih lembap. Minumlah air putih sebanyak 8 gelas setiap hari.
Mandi Oatmeal
Berdasarkan penelitian yang dipublikasikan di dalam Journal of Drugs Dermatology mengatakan bahwa ekstrak oatmeal mempunyai sifat sebagai antioksidan dan antiradang yang dapat digunakan untuk mengatasi kulit kering. Cara yang dapat kamu gunakan adalah dengan menambahkan bubuk oatmeal ke dalam bak mandi yang sudah berisi dengan air hangat.
Tidak sulit bukan untuk melakukan perawatan kulit kering secara alami? Lakukanlah cara-cara di atas dengan rutin supaya hasil yang diperoleh maksimal. Apabila masih belum ada perubahan dalam jangka waktu yang lama, konsultasilah kepada dokter kulit agar kamu mendapatkan perawatan yang maksimal.
Sumber : jddonline, e-jid.org