Marsha Beauty Skincare - Updated: 11/02/2024

Perbedaan Serum Implora Luminous dan 24k Gold, Mana yang Cocok untuk Kamu?

Perbedaan Serum Implora Luminous dan 24k Gold, Mana yang Cocok untuk Kamu?

Marshalova, brand kecantikan Implora sudah banyak mengeluarkan berbagai macam serum yang punya manfaatnya masing-masing. Misalnya Luminous dan 24K Gold yang jadi favorit. Memang apa saja sih perbedaan serum Implora Luminous dan 24k Gold? 

Kedua serum tersebut  memang sedang hits banget di kalangan beauty enthusiast. Tapi, kamu mungkin masih bingung nih, apa sih perbedaan kedua serum ini? Terlebih dari segi harganya pun sama, yaitu Rp35.000 saja.

Dari kedua serum tersebut, mana yang lebih cocok untuk jenis kulitmu? Tenang, Marsha Beauty akan membantu kamu!

Perbedaan Serum Implora Luminous dan 24K Gold

Mungkin karena manfaat dari kedua serum ini mirip, sehingga banyak orang yang bingung mengenai perbedaan antara serum Implora Luminous dan 24K Gold. Padahal dari segi kandungannya pun sebenarnya berbeda jauh. 

Nah, daripada kamu bingung, berikut ini perbedaan Implora Luminous dan 24K Gold yang bisa kamu ketahui lewat tabel berikut ini:

 

Implora Luminous Brightening Serum

Implora 24K Gold Serum

Packaging

Harga

Rp35,000 / 20 ml

Rp35,000 / 20 ml

Link Checkout

Kandungan

Niacinamide 10%, Caviar Collagen, Black pearl, Vitamin C

Gold Flakes dan Vit. C, Niacinamide 5%, Marine Collagen dan Licorice Extract

Manfaat

  • Membantu mencerahkan dan melembabkan kulit.
  • Menyamarkan noda hitam di wajah.
  • Menutrisi kulit.
  • Membuat kulit sehat dan bersinar
  • Mencerahkan kulit wajah.
  • Menutrisi kulit wajah.
  • Meningkatkan elastisitas kulit wajah. 
  • Membuat kulit wajah tampak lebih sehat dan awet muda.

Penggunaan

Pagi dan malam hari

Pagi dan malam hari

Kecocokan

Semua jenis kulit

Semua jenis kulit

Baca Juga: Review Semua Serum Implora, Serum Lokal 35 Ribuan yang Punya Banyak Manfaat

Implora Luminous Brightening Serum

Dapatkan kulit cerah dan bersinar dengan Implora Luminous Brightening Serum! Serum ini diformulasikan khusus dengan kandungan Niacinamide 10% dan Kakadu Plum, yang kaya akan Vitamin C (70x lebih banyak dari jeruk!). Kombinasi bahan-bahan ini membantu mencerahkan, melembabkan, menyamarkan noda hitam, dan menutrisi kulit.

Keunggulan Implora Luminous Brightening Serum:

  • Mencerahkan dan meratakan warna kulit
  • Melembapkan dan menjaga elastisitas kulit
  • Menyamarkan noda hitam dan bekas jerawat
  • Menutrisi dan menyehatkan kulit
  • Cocok untuk semua jenis kulit
  • Dapat digunakan pagi dan malam hari

Kandungan Utama Implora Luminous Brightening Serum:

  • Niacinamide 10%: Membantu mencerahkan dan meratakan warna kulit, serta mengontrol minyak berlebih.
  • Kakadu Plum: Kaya akan Vitamin C yang membantu mencerahkan, melembabkan, dan melawan radikal bebas.
  • Caviar Collagen: Meningkatkan elastisitas dan kekenyalan kulit.
  • Black Pearl: Mencerahkan dan meratakan warna kulit.
  • Vitamin C: Meningkatkan produksi kolagen dan antioksidan.

Baca Juga: 4 Jenis Serum Implora dan Manfaatnya yang Wajib Kamu Tahu

Implora 24K Gold Serum

Implora 24K Gold Serum membantu kamu mendapatkan kulit yang lebih cerah, kenyal, dan awet muda. Serum ini diperkaya dengan Gold Flakes, Vitamin C, Niacinamide 5%, Marine Collagen, dan Licorice Extract yang bekerja sama untuk memberikan manfaat maksimal bagi kulit kamu.

Keunggulan Implora 24K Gold Serum:

  • Mencerahkan dan meratakan warna kulit
  • Meningkatkan elastisitas dan kekenyalan kulit
  • Memudarkan garis halus dan kerutan
  • Melembapkan dan menjaga elastisitas kulit
  • Menyamarkan noda hitam dan bekas jerawat
  • Cocok untuk semua jenis kulit
  • Dapat digunakan pagi dan malam hari

Kandungan Utama Implora 24K Gold Serum:

  • Gold Flakes: Meningkatkan produksi kolagen, melancarkan aliran darah, dan mencerahkan kulit.
  • Vitamin C: Meningkatkan produksi kolagen dan antioksidan.
  • Niacinamide 5%: Membantu mencerahkan dan meratakan warna kulit, serta mengontrol minyak berlebih.
  • Marine Collagen: Meningkatkan elastisitas dan kekenyalan kulit.
  • Licorice Extract: Mencerahkan dan meratakan warna kulit.

Baca Juga: Kenalan dengan Kutek Implora Bisa Buat Sholat dan Halal

Kesimpulan

Jadi, manakah yang lebih cocok untuk kamu? Tentunya harus kamu sesuaikan lagi dengan kebutuhan kulit dan manfaat yang ingin kamu dapatkan ya, Marshalova. 

Implora Luminous Brightening Serum cocok untuk kamu yang ingin mencerahkan dan meratakan warna kulit, memudarkan flek hitam, dan mengontrol minyak. Sedangkan Implora 24k Gold Serum cocok untuk kamu yang ingin mencerahkan, meningkatkan elastisitas dan kekenyalan kulit, serta memudarkan flek hitam.

Sudah taukan perbedaan dan mana pilihanmu? Semoga artikel ini bermanfaat, ya!


Nayla memiliki passion di dunia beauty, dan suka mencoba berbagai produk dan tren terbaru perskincarean duniawi. Di Marsha Beauty, Nayla akan sharing pengalaman dan pengetahuan tentang dunia beauty hingga lifestyle.