Apa perbedaan milk cleanser dan micellar water? Pasalnya kedua produk tersebut memiliki fungsi yang sangat mirip, yaitu untuk mengangkat sisa make up dan kotoran pada kulit wajah. Namun ada beberapa hal yang membedakan, baik dari segi tekstur maupun kandungannya.
Membersihkan wajah dan melakukan double cleansing setiap hari merupakan hal yang wajib kamu lakukan. Agar hasilnya lebih bersih, kamu dapat menggunakan milk cleanser atau micellar water. Meskipun sama-sama efektif namun keduanya merupakan produk yang berbeda.
Apa Perbedaan Milk Cleanser dan Micellar Water untuk Membersihkan Wajah?
Pada dasarnya kedua produk ini digunakan untuk membersihkan wajah dari sisa make up, kotoran, debu, dan sel kulit mati. Tetapi ada beberapa hal yang membedakan antara milk cleanser dengan micellar water, yaitu:
1. Formula
Milk cleanser merupakan produk pembersih kulit wajah yang terbuat dari emulsi lemak alami. Dalam proses pembuatannya, produk ini dikombinasikan menggunakan air agar bisa mengangkat kotoran dengan lebih efektif.
Biasanya di dalam produk milk cleanser terkandung bahan-bahan alami tambahan yang berfungsi untuk mencerahkan dan menutrisi kulit. Maka tak heran jika produk ini sering dijadikan skincare yang wajib dipakai sebelum mencuci muka.
Berbeda dengan micellar water yang terbuat dari bahan dasar air dan umumnya dicampur dengan kandungan bahan aktif lain. Tujuannya agar produk pembersih ini mampu menghapus dan membersihkan pori-pori dengan maksimal.
Sayangnya dalam micellar water masih sering terkandung alkohol dan bahan pewangi. Sehingga tidak cocok dipakai untuk kulit yang sensitif dan mudah berjerawat. Namun saat ini sudah ada beberapa brand yang mengeluarkan produk tanpa kandungan bahan-bahan tersebut.
2. Tekstur
Untuk menjawab pertanyaan apa perbedaan milk cleanser dan micellar water, kamu bisa melihat dari teksturnya. Kedua produk tersebut memiliki tekstur yang sangat berbeda karena bahan utama yang digunakan tidak sama.
Dalam dunia kecantikan, milk cleanser sering disebut sebagai pembersih susu karena warnanya yang putih pekat. Selain itu tekstur dari produk ini juga lebih kental mirip seperti susu, sehingga ketika diaplikasikan terasa ringan dan lembut di kulit.
Sementara itu, micellar water yang terbuat dari bahan dasar air memiliki tekstur sangat cair. Oleh sebab itu untuk menggunakan produk ini kamu harus berhati-hati supaya tidak tumpah ke lantai dan berantakan kemana-mana.
Baca juga: Apakah Micellar Water Bisa Dijadikan Toner? Coba Yuk Cari Jawabannya!
3. Efektivitas
Apa saja yang membedakan milk cleanser dan micellar water? Salah satunya adalah tingkat efektivitas dalam membersihkan kulit. Meskipun keduanya sama-sama bisa mengangkat kotoran namun belum tentu mampu membuat kulit benar-benar bersih.
Penggunaan milk cleanser biasanya digunakan di awal untuk mengangkat make up waterproof karena mengandung minyak. Tetapi setelah menggunakan produk ini, kamu masih harus membasuh muka sekali lagi menggunakan micellar water yang mampu membersihkan pori-pori.
Baca juga: Jangan Salah Pakai, Ini Cara Menggunakan Viva Milk Cleanser dan Face Tonic yang Benar
4. Cara Pemakaian
Tekstur milk cleanser yang lebih kental seperti krim memiliki cara pemakaian berbeda. Agar hasilnya lebih efektif, kamu bisa mengoleskan produk pembersih ini menggunakan jari tangan. Pastikan semua merata kemudian hapus dengan kapas dan kotoran akan terangkat.
Sedangkan untuk mengaplikasikan micellar water yang sangat cair kamu tidak bisa menggunakan tangan kosong. Cara terbaik untuk memakai produk ini adalah dengan menuangkan atau meneteskan secukupnya cairan ke kapas. Kemudian bersihkan wajah dengan agak ditekan dan digosok agar bersih.
Dengan mengetahui apa perbedaan milk cleanser dan micellar water, kamu tidak akan salah membeli produk pembersih. Temukan berbagai artikel informatif tentang produk skincare dan make up lainnya di blog Diary Marsha Beauty.
Jika kamu tertarik, kamu bisa membeli micellar water atau milk cleanser dari brand terlaris di sini: