Komedo menjadi satu masalah tersendiri bagi kulit. Terutama komedo jenis blackhead atau komedo hitam yang seringkali terlihat seperti tonjolan kecil berwarna gelap di pori-pori kulit. Keberadaannya tidak jarang membuat minder kurang percaya diri. Beruntungnya kini ada beberapa produk yang bisa diandalkan mengatasi komedo hitam. Seperti produk Some By Mi Bye Bye Blackhead. Kira-kira Some By Mi Bye Bye Blackhead dipakai setelah apa ya?
Sebelum mengulik cara pemakaiannya, Some By Mi merupakan brand dari negeri gingseng Korea Selatan. Adapun varian Bye Bye Blackhead diformulasikan khusus untuk membantu mengatasi masalah komedo hitam membandel.
Marsha Beauty berhasil merangkum informasi tentang produk ini lengkap termasuk cara pemakaiannya yang benar. Yuk Marshalova simak ulasan berikut sampai selesai!
Baca Juga: Mau Beli Alat Pencabut Komedo Cek Dulu 4 Jenis dan Tips Memakainya!
Some By Mi Bye Bye Blackhead Dipakai Setelah Apa? Berikut Cara Pemakaiannya
Bye Bye Blackhead dari Some By Mi termasuk produk pembersih atau cleanser. Tidak seperti produk pembersih kebanyakan, koleksi Some By Mi ini hadir dengan tekstur gel warna hijau dengan serbuk-serbuk daun teh di dalamnya.
Awalnya terasa lengket, tapi setelah bercampur dengan air tidak berselang lama berubah jadi busa. Enak digunakan karena wanginya mint segar khas teh herbal dengan sensasi calming dan cooling. Berikut ulasan lengkap tentang produk ini.
Kandungan Some By Mi Bye Bye Blackhead
Adanya 3 fungsi lengkap yang dijanjikan jelas tidak lain karena kandungan di dalamnya. Dalam bubble cleanser ini terdapat natural BHA yang mampu menyerap masuk ke dalam pori-pori untuk menyapu komedo hitam. Di mana kandungan green tea dan kombinasi 16 jenis daun teh lainnya bekerja meringkas pori-pori.
Penggunaan relatif aman tidak menyebabkan iritasi karena pH produk yang sama dengan pH kulit. Cocok untuk semua jenis kulit.
3 Fungsi Some By Mi Bye Bye Blackhead
Some By Mi Bye Bye Blackhead diklaim memiliki 3 fungsi lengkap mulai dari bubble mask, cleansing, dan pore care. Dengan ketiga fungsi tersebut produk Korea ini membantu membersihkan tumpukan komedo dalam pori-pori kulit, meringkas pori-pori, mengontrol produksi sebum, dan mencerahkan kulit.
Cara Pemakaian Some By Mi Bye Bye Blackhead
Cara pemakaian Bye Bye Blackhead cukup simpel. Sebelumnya kamu perlu membersihkan wajah terlebih dulu. Setelah itu, ambil gel Bye Bye Blackhead secukupnya. Kamu cukup menuang 1-3 pump bubble cleanser ke telapak tangan yang bersih.
Untuk pengaplikasiannya kamu juga bisa menggunakan bantuan alat kuas skincare. Aplikasikan ke wajah secara merata atau di area ditemukannya blackhead. Diamkan beberapa saat agar tekstur gelnya berubah menjadi busa lembut.
Usap wajah kamu secara halus diikuti gerakan memijat memutar untuk menyempurnakan penyerapan produk. Akhiri dengan bilas air hangat seperlu menghilangkan sisa kotoran.
Harga Some By Mi Bye Bye Blackhead
Secara keseluruhan hasil kerja produk pembersih Bye Bye Blackhead sesuai dengan apa yang dijanjikan. Produk Korea ini sekarang banyak dijual online. Produk yang worth it banget untuk kamu yang tidak ingin bermasalah terlalu lama dengan komedo hitam.
Some By Mi Bye Bye Blackhead dikemas dalam botol plastik warna hijau besar berukuran 120 gram. Produk ini hadir dengan aplikator pump yang dalam kondisi baru masih terkunci sehingga kamu perlu memutar pump terlebih dulu untuk mengeluarkan gelnya.
Untuk kamu yang ingin memakai produk ini, harga some by mi bye bye blackhead relatif terjangkau sekitar Rp180.000. Tentunya cukup sebanding dengan manfaat yang bakal kamu dapatkan.
Baca Juga: Waspada! Ini Jenis Minuman dan Makanan Penyebab Komedo
Kesimpulan
Demikian ulasan tentang produk dan cara penggunaan Bye Bye Blackhead dari Some By Mi yang dianjurkan. Produk ini aman digunakan rutin 1-2 kali dalam seminggu. Gunakan secara tepat untuk mendapat manfaatnya ya!