Make up menjadi bagian paling penting dari dunia wanita. Selain menunjang penampilan, make up dapat meningkatkan kepercayaan diri. Seringkali, kulit berminyak bisa menjadi kendala kamu untuk berdandan. Agar kamu tidak keliru, yuk ikutin cara make up natural dan tahan lama untuk kulit berminyak!
Cara Make up natural dan Tahan Lama untuk Kulit Berminyak
Untuk kamu pemilik kulit berminyak, berikut ini Marsha Beauty berikan tips tutorial cara makeup yang natural untuk tampil maksimal. Jangan di-skip. scroll terus sampai habis, ya!
Bersihkan Wajah Sebelum Make Up
Hal pertama yang harus kamu perhatikan sebelum memulai make up adalah mencuci bersih wajahmu terlebih dahulu. Kondisi wajah yang kotor justru menimbulkan masalah kulit, seperti jerawat dan komedo.
Kamu bisa membersihkan wajah dengan kapas wajah yang diberi micellar water atau milk cleanser. Untuk memastikan kotoran benar-benar terangkat, lakukan teknik double cleansing. Bersihkan kembali dengan facial foam, lalu pakailah toner agar menyeimbangkan pH kulitmu.
Pakai Skin Care Routine
Wajah berminyak itu membutuhkan perawatan yang intens. Sebelum make up, pakailah dahulu rangkaian skin care yang kamu punya sesuai kulit berminyak. Aplikasikan moisturizer agar menjaga kelembaban dan tetap menghidrasi kulitmu.
Lalu, pakai juga sunscreen agar melindungi wajah dari paparan sinar matahari sekaligus mengontrol minyak berlebih. Jika sudah, kamu bisa langsung ke step make up untuk kulit berminyak.
Baca Juga: Wajib Coba! Bedak yang Cocok untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat
Sesuaikan Foundation Sesuai Warna dan Jenis Kulit
Foundation sebagai dasar make up yang wajib kamu sesuaikan dengan jenis kulit. Memilih produk make up kulit berminyak memang tidak mudah, tapi kamu bisa mencari produk yang bersifat non comedogenic dan alcohol free. Kedua kandungan tersebut, aman digunakan bagi pemilik wajah berminyak sekaligus kulit sensitif. Pilih yang sesuai dengan undertone agar hasilnya tampak natural.
Cara make up natural dan tahan lama untuk kulit berminyak juga harus memperhatikan kegunaan produk. Kamu bisa memilih alas bedak yang bersifat long lasting. Lalu, aplikasikan foundation secara tipis saja, agar hasilnya tidak terlalu menor, ya.
Pakai Bedak Sesuai Jenis Kulit
Wajah berminyak harus menghindari kandungan yang memicu sebum memproduksinya semakin banyak. Biasanya bedak tabur lebih cocok digunakan untuk kulit berminyak maupun berjerawat karena tidak mudah menempel pada pori-pori.
Untuk mencegah minyak berlebih, kamu bisa menepuk wajah dengan kertas minyak untuk membuang sebum yang mulai menempel pada wajah. Setelah itu, kamu bisa mengaplikasikan bedak menggunakan kuas agar hasilnya merata.
Baca Juga: Kenapa sih Wajib Pakai Sunscreen Ini Dia Manfaat Sunscreen untuk Kulit Berminyak dan Cara Memilihnya
Gunakan Eyeshadow Natural
Eyeshadow berwarna coklat atau beige sering digunakan untuk make up natural. Kalau kamu ingin terlihat feminim, bisa coba aplikasikan eyeshadow berwarna peach. Kamu bisa kombinasikan warna-warna soft, agar hasilnya tampak natural. Dengan teknik gradasi, mata kamu akan terkesan alami dan natural. Yuk, buat kreasi warna sesuai keinginanmu!
Menggunakan Highlighter dan Blush On Warna Natural
Ingin make up natural untuk wajah berminyak kamu jadi flawless ? Kamu bisa tambahkan blush on berwarna pink atau peach. Caranya, bisa usapkan mengikuti tulang pipi dan tinggal kamu ratakan dengan kuas saja. Hasilnya, pipi kamu tampak fresh dan natural. Tambahkan juga highlighter pada area hidung, kening, hingga tulang pipi agar wajahmu terkesan glowing. Untuk hasil yang natural, pakai secara tipis-tipis saja ya.
Pakai Lipstik Berwarna Natural
Lipstik adalah bagian terakhir yang bikin wajahmu tampak fresh dan natural. Kalau kamu tidak ingin terlihat menor, bisa pakai warna nude, pink, beige, peach, dan merah muda. Usahakan tidak memakai warna lipstik yang bikin kamu terlihat pucat, jadi pilih sesuai warna kulit ya.
MarshaLova, cara make up natural dan tahan lama untuk kulit berminyak mudah kamu ikuti kan? Semoga artikel di atas bisa menjadi referensimu untuk tampil maksimal.