Tips menghindari maskne berikut ini sangat wajib kamu simak dan cermati, karena hal ini kerap sekali dikeluhkan selama pandemi berlangsung. Terutama untuk remaja, baik perempuan maupun laki-laki. Namun, sebelum membahas bagaimana cara menghindari, ada baiknya kamu memahami apa penyebab maskne.
Sejak adanya pandemi virus Covid-19, semua masyarakat dianjurkan untuk memakai masker. Terutama saat akan beraktivitas di luar rumah, sehingga masker merupakan salah satu hal yang sangat diperlukan untuk kegiatan sehari-hari. Walaupun menggunakan masker dapat melindungi diri dan keluarga, penggunaan ini juga dapat menimbulkan masalah di kulit wajah, seperti jerawat.
Ketika masker digunakan hampir seharian, tentu kulit wajah kamu akan ditimbulkan jerawat, terutama pada bagian pipi bawah, hidung, serta dagu. Hal tersebut sampai sekarang ini kerap sekali menjadi masalah yang dikeluhkan. Maka dari itu, mari simak ulasan di bawah ini untuk menghindari adanya maskne atau jerawat yang disebabkan oleh penggunaan masker.
Baca juga: Berbagai Kreasi Masker Madu untuk Bruntusan yang Mudah Dibuat
Penyebab Timbulnya Maskne
Sering menggunakan masker dalam kurun waktu yang lama dapat menimbulkan yang namanya maskne, alias masker yang timbul karena penggunaan masker. Hal tersebut terjadi karena adanya pergesekan wajah secara sering dengan masker, yang pada akhirnya menimbulkan iritasi serta peradangan pada kulit wajah.
Selain itu, maskne juga timbul karena hawa panas yang terjebak di dalam masker, sehingga kulit wajah lebih mudah lembab dan berkeringat. Oleh karena itu, akan mudah timbulnya bakteri yang menyebabkan jerawat. Sehingga, ada baiknya jangan terlalu sering menggunakan masker, jika tidak keluar rumah atau tidak ada orang banyak.
Nah, berikut ini Marsha Beauty akan membahas mengenai bagaimana cara menghindari maskne, sehingga wajah akan tetap mulus tanpa adanya jerawat.
Beberapa Tips yang Tepat untuk Menghindari Maskne
Ada beberapa cara untuk membuat maskne enggan menyerang wajah kita, penasaran dengan caranya? Yuk, simak penjelasan di bawah ini untuk penjelasan lebih lanjut
1. Rajin Mencuci Masker Setelah Digunakan
Hal pertama yang wajib kamu perhatikan adalah pencucian masker, supaya tidak terjadi maskne maka jangan malas untuk mencucinya. Terutama ketika kamu menggunakan masker model kain, maka dianjurkan untuk mencucinya setelah selesai digunakan.
Hal tersebut bertujuan untuk menghilangkan patogen, serta minyak yang biasanya menjadi penyebab munculnya maskne. Selalu pastikan bahwa masker memang sudah benar-benar kering, sebelum akhirnya akan digunakan kembali.
2. Gunakan Masker Secara Tepat
Selanjutnya, untuk menghindari adanya maskne adalah dengan memilih masker yang nyaman, serta gunakan model bahan yang tidak bersifat mengiritasi kulit wajah. Oleh karena itu, ada baiknya untuk menghindari penggunaan masker dari bahan tebal, karena hal tersebut dapat mengakibatkan gesekan yang berlebihan.
Baca juga: Memilih Serum untuk Jerawat dan Bruntusan yang Tepat, Ini Caranya!
3. Gantilah Masker Setiap 4 Jam Sekali
Dengan rajin mengganti masker setelah 4 jam, hal tersebut ternyata terbukti ampuh untuk mengurangi maskne. Namun pastikan ketika kamu akan mengganti masker maka di tempat yang jauh dari keramaian seperti rumah, atau di dalam mobil pribadi saja.
Setelah itu, jangan lupa untuk menggunakan hand sanitizer, hal tersebut untuk mencegah penyebaran virus dari tangan ke wajah. Apa yang menyebabkan jerawat di pipi, juga dapat dipengaruhi dari penggunaan masker. Untuk itu harus rajin mencuci atau mengganti penggunaannya.
4. Hindari untuk Menggunakan Make Up Tebal
Ketika kamu akan menggunakan masker, maka pastikan bahwa tampilan make up tidak berlebihan. Karena dengan make up tebal dapat menyumbat pori-pori kulit lalu timbul jerawat. Sehingga lebih baik untuk menggunakan make up natural saja.
Gunakan produk yang mempunyai formula non-comedogenic. Hal ini supaya maskne tidak menyerang kulit wajah, dan pori-pori tidak tersumbat.
5. Rajin Cuci Muka dan Menggunakan Pelembab
Dengan rutin melakukan langkah tersebut, maka maskne tidak akan menyerang wajah kamu. Selain itu juga dapat bermanfaat untuk menjaga kelembaban area wajah, sehingga tampilan kulit akan terlihat mulus. Jangan lupa untuk memilih face wash yang mengandung moisturizer, supaya permasalahan kulit yang timbul dapat segera diatasi dengan tepat.
Virus Covid-19 memang belum sepenuhnya hilang, sehingga penggunaan masker masih dianjurkan. Bagi kamu yang mengalami maskne, ikuti beberapa tips menghindari maskne yang tertera di atas, supaya wajah tidak lagi berjerawat.