Rambut yang kering dan mengembang seringkali membuat seseorang tidak percaya diri. Pasalnya, rambut menjadi susah diatur dan di-styling. Untuk mengatasi hal ini, kamu bisa menggunakan hair oil untuk rambut kering dan mengembang.
Hair oil atau minyak rambut berfungsi untuk melembapkan kulit kepala dan rambut. Dengan begitu, rambut menjadi lebih mudah diatur dan tidak lagi mengembang. Bahkan beberapa jenis hair oil dapat merangsang pertumbuhan rambut-rambut baru.
Baca Juga: Pilihan Hair Serum untuk Rambut Kering dan Mengembang
Hair Oil untuk Rambut Kering dan Mengembang yang Recommended
Kalau kamu masih bingung mencari produk hair oil yang tepat untuk kondisi rambut kering dan mengembang, di bawah ini akan diberikan beberapa rekomendasinya.
1. Mustika Ratu Hair Oil Cem Ceman
Rekomendasi minyak rambut wanita untuk rambut kering dan mengembang yang pertama datang dari brand lokal, yaitu Mustika Ratu Hair Oil Cem Ceman. Ingredients utamanya adalah minyak kelapa yang sejak dulu digunakan nenek moyang untuk merawat rambut.
Minyak kelapa alami di dalam produk ini mampu melembapkan rambut sehingga tidak lagi mengembang dan terasa lebih halus. Dengan pemakaian teratur, rambut kamu yang kusam akibat styling dan paparan sinar UV juga bisa kembali.
Produk ini dijual dengan harga yang sangat terjangkau, yaitu mulai Rp15.000-an saja. Produk ini adalah bukti bahwa merawat rambut tidak harus mengeluarkan uang puluhan hingga ratusan ribu.
2. Natur Hair Recovery Serum Almond & Ginseng Oil
Masih dari brand lokal, kali ini ada Natur dengan produknya yaitu Hair Recovery Almond & Ginseng Oil. Seperti yang bisa kamu lihat dari namanya, kandungan utama dari hair oil ini adalah almond serta ginseng oil.
Kedua ingredients utama tersebut berfungsi untuk melembapkan rambut, membuatnya menjadi lebih mudah diatur, sekaligus mengurangi kerontokan pada rambut. Untuk manfaat yang lebih maksimal, sebaiknya kamu menggunakan rangkaian produk Natur lainnya seperti shampo, hair tonic, dan vitamin varian ginseng.
3. Dancoly Argan Active Oxygen Instant Repair Oil
Rekomendasi selanjutnya adalah hair oil untuk rambut keriting yang bisa mengatasi masalah rambut kering dan mengembang. Kandungan utama produk dari Dancoly ini adalah argan oil, sesuai dengan nama produknya.
Formulasinya sangat efektif untuk mengatasi rambut yang mengembang. Setelah pemakaian Dancoly Argan Active Oxygen Instant Repair Oil, rambut menjadi lebih lembut serta mudah untuk diatur. Selain dapat menghidrasi, hair oil ini juga mampu menjaga warna rambut.
Keunggulan lain dari produk ini adalah menggunakan hampir 90% bahan-bahan alami. Selain itu, tidak ada kandungan mineral serta SLS sehingga lebih aman untuk rambut dan kulit kepala. Produk ini cukup pricey, harganya mulai dari Rp250.000-an.
Baca Juga: 4 Hair Mask untuk Rambut Kering dan Mengembang agar Mudah Diatur
Hair Oil Dipakai Kapan? Ini Jawabannya!
Pada dasarnya, hair oil bisa dipakai kapan saja sesuai dengan kebutuhan. Namun pastikan kamu menggunakannya dalam jumlah yang cukup, jangan berlebihan sehingga tidak membuat rambut menjadi lepek.
Sebelum menggunakan hair oil, sebaiknya perhatikan petunjuk yang ada di kemasan. Meski sama-sama hair oil, masing-masing produk mungkin memiliki cara pakai yang berbeda. Contohnya saja Mustika Ratu Minyak Cem Ceman dianjurkan untuk dipakai sebelum keramas.
Namun produk lainnya mungkin saja dianjurkan untuk dipakai setelah selesai keramas. Jadi, pastikan kamu mengikuti petunjuk yang ada di kemasan produk, ya.
Baca Juga: Kebiasaan Penyebab Rambut Kering dan Cara Mengatasinya dengan Tepat
Kesimpulan
Di pasaran ada berbagai produk hair oil untuk rambut kering dan mengembang. Kamu bisa memilih salah satu produk dari beberapa yang sudah direkomendasikan di atas. Jadi, tidak perlu bingung-bingung lagi mencari produk perawatan rambut untuk melembapkan dan membuat rambut lebih mudah diatur.