Marsha Beauty Lifestyle - Updated: 21/06/2022

Cara Mencerahkan Kulit dari Dalam Rutin Konsumsi 5 Makanan Ini

Cara Mencerahkan Kulit dari Dalam Rutin Konsumsi 5 Makanan Ini

Ada beberapa cara mencerahkan kulit dari dalam. Salah satunya adalah konsumsi bahan makanan yang dapat membantu mencerahkan dan memutihkan kulit dari dalam. Bahan makanan yang dipilih harus selektif, karena tidak semuanya dapat memberikan efek cerah pada kulit.

Mendambakan kulit putih, cerah, dan sehat adalah impian banyak wanita. Berbagai cara pun ditempuh demi memperoleh kulit lebih cerah. Cara yang umum dilakukan adalah mengaplikasikan produk memutihkan kulit berupa krim tertentu atau menggunakan racikan bahan-bahan alami seperti lulur. 

Cara Mencerahkan Kulit dari Dalam Rutin Konsumsi 5 Makanan Ini

Produksi kolagen dalam tubuh masih tetap bagus hingga Marshalova berusia 30 tahun. Selain usia, terdapat faktor eksternal yang menjadi penyebab produksi kolagen berkurang baik dari segi fungsi maupun jumlah. Faktor tersebut antara lain karena pencemaran udara, asap rokok, dan jenis makanan serta minuman. 

Penggunaan produk skincare dan bodycare memang ampuh membantu mencerahkan kulit dari luar. Sedangkan menjaga produktivitas kolagen akan membantu merawat kulit dari dalam. Selain itu, memelihara kulit dari dalam lebih baik karena minim resiko bahkan tanpa efek samping. Kolagen berperan sebagai anti-aging, pencegah kulit keriput, dan berjerawat. 

Sayangnya, jenis-jenis makanan yang tersedia di Indonesia masih jauh dari kata cukup mengandung kolagen. Lain halnya dengan Negeri Sakura. bahan makanan yang sarat akan kolagen mudah ditemukan di sana. Mereka mengkonsumsinya setiap hari. Maka tidak heran jika orang-orang Jepang memiliki kulit halus meskipun sudah berusia lanjut.

Walau tidak sekaya Jepang, Indonesia juga memiliki beberapa makanan memiliki kandungan kolagen yang cukup tinggi. Berikut adalah rekomendasi makanan yang baik untuk mencerahkan kulitmu. 

Baca Juga: Lebih Cerah Bersinar, Ini Dia Body Lotion Marina untuk Memutihkan Kulit!

Konsumsi Jus Buah

Rutin konsumsi jus buah untuk memutihkan kulit dari dalam. Beberapa buah yang dijadikan jus mudah ditemukan. Bahkan mungkin Marshalova menanamnya di sekitar pekarangan rumah. Jus buah yang bisa menjaga kesehatan kulit antara lain:

  • 1) Pepaya. Tidak hanya dibuat lulur. Pepaya juga bisa diolah menjadi minuman jus. Buah pepaya terbukti mengandung vitamin A, C, dan E yang berperan sebagai antioksidan dan pencerah kulit. Selain itu, mengkonsumsinya secara rutin juga akan membantumu mengatasi flek hitam, melindungi kulit dari paparan sinar UV, dan menyamarkan noda bekas jerawat

 

  • 2). Wortel. Sayuran ini mengandung vitamin A yang cukup tinggi sehingga dipercaya ampuh memelihara kesehatan mata. Namun, belum banyak yang tahu jika wortel juga kaya akan vitamin C dan karoten yang berperan mencerahkan kulit. Selain dibuat jus, wortel juga bisa diolah menjadi menu makanan, yakni sop.

Baca Juga: Macam-Macam Body Lotion Vaseline Dan Manfaatnya Dijamin Bikin Kulit Cerah

Sayuran Sehat

Konsumsi sayuran sehat setiap hari juga membantu kamu memperoleh kulit cerah sekaligus memelihara kesehatan kulit. Beberapa sayuran yang baik untuk dikonsumsi antara lain:

  • 1). Bayam. Cara memutihkan kulit badan selanjutnya adalah rajin konsumsi bayam. Bayam memiliki nutrisi dan vitamin yang akan membuat tubuh sehat dan terlihat lebih bugar. Kamu bisa mengolahnya sesuai selera.

 

  • 2). Cabai Besar. Siapa sangka jika cabe besar dapat berperan mencerahkan kulit. Ini karena cabe mengandung lycopene dan vitamin C.

 

  • 3). Wortel. Tidak hanya kaya akan vitamin A, wortel juga tinggi akan vitamin C dan karoten yang memiliki peran memutihkan kulit dari dalam.

Nah, Marshalova, kira-kira jenis makanan apa yang akan kamu pilih untuk membantu mencerahkan kulit dari dalam? Imbangi dengan olahraga supaya kulit tidak hanya terlihat cerah, tetapi juga sehat dan selalu fresh, ya!


Nayla memiliki passion di dunia beauty, dan suka mencoba berbagai produk dan tren terbaru perskincarean duniawi. Di Marsha Beauty, Nayla akan sharing pengalaman dan pengetahuan tentang dunia beauty hingga lifestyle.