Marsha Beauty Entertainment - Updated: 26/11/2021

Intip Perbedaan Gaya Makeup Superhero di Film dan Sehari-hari, Ada Gal Gadot hingga Scarlett Johansson

Intip Perbedaan Gaya Makeup Superhero di Film dan Sehari-hari, Ada Gal Gadot hingga Scarlett Johansson

Siapa di sini pecinta film superhero? Film superhero sangat seru untuk ditonton bareng teman-teman atau keluarga. Tentunya film ini menceritakan tentang perjuangan pahlawan (hero) melawan penjahat (villain) demi menyalamatkan dunia. Tokoh superhero baik dari Marvel maupun DC nggak hanya diperankan oleh laki-laki, tapi juga ada superhero perempuan yang sangat tangguh dan berani, seperti Wonder Woman, Captain Marvel, Black Widow, dan yang lainnya. Saat memakai kostum superhero, gaya makeup para tokoh tentunya berbeda dengan gaya makeup mereka sehari. Yuk, intip perbedaan superhero makeup look dan daily look para tokoh superhero berikut ini!

Baca juga : Beberapa Rekomendasi Peralatan Untuk Mencoba Makeup Makeup Art Simple

Wonder Woman vs Gal Gadot

Superhero makeup look
img : instagram

Superhero yang pertama adalah Wonder Woman. Film Wonder Woman yang tayang perdana tahun 2017 ini diperankan oleh artis cantik, Gal Gadot. Alur cerita Wonder Woman (2017) diawali dengan seorang pilot yang mengalami kecelakan dan jatuh di wilayah pedalaman Amazon dimana Diana atau Wonder Woman tinggal disana. Sang pilot menceritakan keadaan dunia luar yang sedang tidak baik-baik saja. Akhirnya, Diana meninggalkan tempat tinggalnya untuk berperang dan menemukan kekuatan penuh serta takdirnya.

Tokoh wonder woman ini sangat ikonik, selain karena cantik, kostum superhero yang dikenakan bisa dibilang sexy but powerful karena kostumnya shoulderless dan menggunakan rok mini di atas lutut. Gaya makeup Wonder Woman sendiri cenderung natural, tidak menggunakan banyak riasan, sehingga pure menampilan kecantikan Gal Gadot yang memerankan tokoh tersebut. Eye makeup Wonder Woman terlihat deep dengan warna cokelat gelap, sedangkan bagian bibir menggunakan warna nude sehingga terlihat seperti warna alami bibir. Bagian contour-nya lumayan sharp sehingga membuat wajah Wonder Woman sangat berdimensi dan tegas.

Nggak jauh berbeda dari makeup dalam film, gaya makeup Gal Gadot di kehidupan sehari-hari juga sangat natural. Gal Gadot memang lebih menyukai gaya makeup no makeup look. Dalam gaya makeup Gal Gadot sehari-hari, ia tidak menggunakan eyeshadow sehingga eye look-nya lebih sederhana dan natural. Bagian bibir juga sama-sama menggunakan lipstick nude tapi sedikit lebih glossy. Berbeda dengan gaya contour Wonder Woman yang sharp, contour yang digunakan Gal Gadot dalam daily makeup-nya tidak terlalu sharp dan lebih warm. Gaya makeup di film ataupun aslinya sama-sama cantik ya!

Black Widow vs Scarlett Johansson

Superhero makeup look
img : instagram

Siapa yang sudah nonton film terbaru Black Widow yang tayang bulan Juli 2021 kemarin? Cerita Black Widow (2021) ini berlatarkan saat Natasha Romanoff menjadi seorang mata-mata sebelum ia bergabung menjadi bagian dari Avenger.  

Gaya makeup Black Widow bahkan lebih natural dibandingkan gaya makeup Wonder Woman. Makeup yang digunakan Black Widow cenderung memiliki tone merah karena pada film ini Natasha Romanoff memiliki rambut panjang berwarna merah terang. Warna alisnya juga red brown yang senada dengan warna rambut. Lipstick yang digunakan berwarna pink nude yang sangat natural. Namun, ada detail eye shadow shimmery dibagian inner corner mata yang membuat tampilan matanya lebih terbuka dan fresh.

Berbeda dengan gaya makeup-nya di film, Scarlett Johansson yang memerankan tokoh Black Widow lebih senang menggunakan makeup yang bernuansa pink. Tentunya gaya Scarlett Johansson lebih girly dibandingkan di film yang berkarakter perempuan yang tangguh. Scarlett Johansson terlihat menggunakan alis berwarna cokelat terang cenderung blonde, blush on pink, serta lipstick pink terang. Kontras dengan warna lipstick-nya, eyeshadow yang digunakan Scarlett Johansson bernuansa bold dengan warna deep brown. Kamu lebih suka gaya makeup yang mana nih?

Captain Marvel vs Brie Larson

Superhero makeup look
img : instagram

Film yang tayan tahun 2019 sukses bikin penggemar Marvel takjub lantaran tokoh Captain Marvel sendiri yang digambarkan memiliki kekuatan super power, yaitu kecepatan cahaya, menyerap energi, regenerasi diri, hingga mengendalikan gravitasi. Dalam filmnya, tokoh Captain Marvel mengenakan kostum berwarna biru dan merah dengan rambut sebahu yang tergerai berwarna blonde. 

Gaya makeup Captain Marvel bisa juga dibilang natural, tapi bagian makeup mata terlihat bold dan deep sehingga memberikan kesan sorotan mata yang tajam. Captain Marvel juga menggunakan eyeliner hitam di bawah mata sehingga menambah kesan bold dari eye makeup look-nya. Bagian wajah yang lain tidak terlalu diberi polesan yang mencolok. Lipstick yang digunakan juga cenderung pale atau pucat.

Berbeda dengan gaya makeup Captain Marvel, Brie Larson justru terlihat lebih fresh dan glowing dengan warm makeup look yang ia kenakan. Brie Larson bahkan terlihat sangat feminin dengan tanktop dress berwarna biru dongker. Bagian mata Brie Larson terlihat polos tanpa adanya sentuhan eyeshadow, sedangkan bagian bibirnya sangat merona dengan lipstick merah yang sedikit glossy. Brie Larson juga terlihat menggunakan blush on berwarna peach dan juga bronzer untuk melengkapi tampilan warm makeup look tersebut.

Baca juga : Intip Look ala Superhero Wanita. Hebat, Gagah, dan Menawan

Shuri vs Letitia Wright

Superhero makeup look
img : instagram

“Wakanda Forever!” Masih ingat nggak, Girls, dengan ciri khas film Marvel Black Panther yang satu ini? Shuri merupakan Princess Wakanda dan adik kandung dari T’Challa atau Black Panther itu sendiri. Shuri digambarkan sebagai tokoh yang pintar akan teknologi dan tentunya sangat berani menghadapi berbagai rintangan.

Dalam filmnya, Shuri memakai riasan adat Wakanda yang membentuk pola bintik-bintik putih di seluruh wajahnya. Berbeda dengan film, pemeran Shuri alias Letitia Wright mengenakan makeup dewy yang membuat wajahnya glowing. Riasan matanya juga cenderung bold berwarna cokelat tua yang sangat sesuai dengan kulit hitam manisnya. Dari segi rambut, Shuri dan Letitia sama-sama mencepol rambutnya membentuk bun di atas kepala.

The Wasp vs Evangeline Lilly

Superhero makeup look
img : instagram

Karakter The Wasp muncul pada film Ant-Man and The Wasp yang tayang pada tahun 2018. Tokoh The Wasp memiliki nama asli Hope van Dyne yang merupakan putri kandung dari Hank Pym dan Janet van Dyne. Hany Pym dan istrinya merupakan Ant-Man dan The Wasp yang sesungguhnya, namun ada kejadian dimana Janet tidak bisa kembali ke bentuk manusia dan terjebak di dalam alam kuantum (quantum realm) 

Selama bertahun-tahun mencari cara untuk menyelamatkan sang istir, akhirnya Hank Pym menemukan solusinya. Hank Pym meminta Ant-Man untuk membantunya bersama sang anak dengan menggunakan kostum The Wasp milik ibunya. Kostum The Wasp ini dibuat menyerupai tawon dengan bagian dada yang terlihat seperti bentuk muka tawon.

Makeup ala The Wasp ini cenderung sangat natural dengan eye makeup bold berwarna cokelat, alis tips berwarna cokelat terang, contour yang sharp dan tegas, serta lipstick berwarna nude. Berbeda dengan makeup yang digunakan dalam film, Evangeline Lilly malah lebih sering terlihat bare face atau tidak menggunakan makeup sama sekali. Walaupun tanpa makeup, wajah aktris ini sudah sangat cantik dengan mata hijaunya ya!

Scarlet Witch vs Elisabeth Olsen

Superhero makeup look
img : instagram

Pertengahan tahun 2021 Disney+ Hotstar menayang film WandaVision yang menceritakan tentang kehidupan Scarlett Witch alias Wanda Maximoff dan Vision yang sudah berkeluarga setelah separuh dunia dihilangkan oleh Thanos di film Avenger: Endgame. 

Dalam film-film Marvel, Scarlett Witch memiliki kekuatan super berupa telekinesis dan bisa mempengaruhi pikiran manusia. Scarlett Witch mendapatkan kekuatannya ini dari infinity stones, yaitu mild stone. Dari karakternya tersebut, gaya makeup Scarlett Witch terkesan misterius dengan eye makeup yang bold campuran cokelat dan hitam, ditambah eyeliner hitam di bawah mata, alis cokelat, dan lipstick merah metallic. Selain itu, bentuk contour Scarlett Witch juga sangat tajam dan tegas.

Sedangkan, Elisabeth Olsen sendiri tentu tidak memakai makeup ala Scarlett Witch sebagai daily makeup-nya. Elisabeth Olsen lebih senang menggunakan makeup yang lebih soft. Meskipun eyeshadow yang digunakan tetap bold, tapi campuran warnanya tidak ada warna hitam, melainkan cokelat, oranye, dan shimmer champange di bagian eye lid. Contour yang digunakan juga tidak terlalu sharp, sehingga cukup natural dalam membuat dimensi di wajah. Warna blush yang digunakan adalah pink dan dilengkapi dengan lipstick berwarna nude kecokelatan yang senada.

Katy Chen vs Awkwafina

Superhero makeup look
img : instagram

Film superhero terbaru keluaran Marvel yang tayang awal September 2021 adalah Shang-Chi : Legend Of The Ten Rings. Tokoh superhero utamanya adalah Shang-Chi, yang mana merupakan seorang laki-laki. Namun, Shang-Chi memiliki teman lama sejak SMA bernama Katy Chen. Katy terlibat dalam cek-cok antara Shang-Chi dengan ayahnya dan Ten Rings Organization. Katy digambarkan sebagai tokoh yang pemberani dan memiliki kepiawain dalam menggunakan busur dan anak panah. 

Makeup yang digunakan Katy Chen terkesan natural dan bergaya Asia. Katy tidak terlihat menggunakan riasan mata yang terlalu tebal, hanya ada eyeliner dan maskara yang membuat matanya yang sipit terlihat lebih besar. Selain itu, alis yang digunakan Katy juga sangat natural berwarna cokelat. Katy juga memakai blush on berwarna pink dan tidak menggunakan contour yang sharp, sehingga tidak terlalu menonjolkan tulang pipinya. Warna lipstick yang digunakan Katy sangat cantik, yaitu pink keunguan dengan hasil satin sehingga terlihat mengkilap.

Berbeda dari tokoh Katy Chen yang diperankannya, ternyata Awkwafina lebih suka tampil natural dan minim menggunakan makeup. Gaya makeup ala Awkwafina cenderung warm look dengan nuansa peach. Awkwafina terlihat tidak menggunakan riasan mata kecuali eyeliner serta menggambar alisnya senatural mungkin. Warna blush on dan lipstick yang digunakan pun peach dan nude. Makeup look ini terlihat effortless tapi sangat flawless.

Dari ke tujuh superhero perempuan di atas, superhero mana yang paling kamu suka? Dan gaya makeup siapa yang paling mirip dengan gaya makeup-mu sehari-hari?


Beauty enthusiast yang passionate dalam dunia skincare dan makeup. Saya senang berbagi tips dan trik untuk membantu orang lain lebih percaya diri dengan personal care versi dirinya sendiri.