Marsha Beauty Hair - 24/08/2023

Perawatan Rambut Bercabang yang Benar, Apa Benar Harus Dipotong?

Perawatan Rambut Bercabang yang Benar, Apa Benar Harus Dipotong?

Siapa yang punya rambut bercabang? Pasti bikin sebel kan? No worries Marshalova, ada kok perawatan rambut bercabang yang bisa kamu lakukan. Dikenal dengan nama ilmiah trichoptilosis, rambut bercabang bisa terjadi karena perawatan yang tidak tepat. 

Rambut yang bercabang biasanya juga terasa kering, rapuh, dan akan pecah di bagian ujungnya. Biar gak makin parah, kamu bisa kok ikuti perawatannya berikut ini. Selain menggunakan produk haircare secara rutin, kamu juga harus menghindari stress ya!

Panduan Perawatan Rambut Bercabang 

1. Keringkan Rambut secara Alami

Alih-alih menggunakan hair dryer, kamu bisa kok mengeringkan rambut secara alami. Kalau kamu melihat rambut sudah mulai bercabang, kurangi pemakaian hair dryer agar rambut tidak kering setelah keramas. Kamu bisa mulai gunakan handuk bertekstur lembut atau angin anginkan rambut. 

Hasilnya mungkin tidak akan langsung kamu lihat, tapi kalau kamu berkomitmen mengurangi pemakaian hair dryer, pasti ada perubahan signifikan. Cara ini juga terbilang ampuh untuk menjaga kelembapan dan kesehatan rambut yang kering. 

2. Gunakan Kondisioner Lebih Banyak 

Ciri rambut bercabang adalah ujung yang kering, kasar dan pecah. Keadaan rambut tersebut bisa kamu akali dengan menggunakan kondisioner yang lebih banyak di ujung rambut. Biar hasilnya makin maksimal, kamu bisa pilih kondisioner dengan kandungan pelembab yang tinggi. 

Setelah pemakaian kondisioner, jangan langsung dibilas ya, diamkan dulu minimal 10 menit. Baru kamu bisa membilasnya sampai bersih dan keringkan rambut menggunakan handuk berbahan lembut. Jika kamu melakukannya secara rutin, rambut yang sebelumnya kering dan bercabang bisa pulih, kok. 

Baca juga: Conditioner Rambut yang Bagus, Anti Kering dan Anti Rontok!

3. Jaga Kelembapan Rambut 

Selain menggunakan kondisioner, kamu bisa menggunakan cara lain untuk menjaga kelembapan rambut lho, Marshalova. Caranya dengan menggunakan minyak kelapa atau ekstrak lidah buaya. Kedua bahan alami ini terbukti ampuh melembabkan rambut sekaligus menutrisinya. 

Perawatan rambut bercabang dengan menggunakan lidah buaya atau minyak kelapa tidak sulit. Kamu bisa langsung mengoleskannya ke batang rambut dari akar sampai ujung, kemudian diamkan selama 15 menit. Kalau sudah, siram dan keramas sampai bersih ya, girls.

4. Konsumsi Bahan Makanan yang Seimbang 

Memulihkan rambut yang bercabang tidak hanya lewat hair care saja, kamu juga harus menutrisinya dari dalam. Salah satunya dengan mengonsumsi makanan yang seimbang dan penuh gizi. Makanan yang direkomendasikan untuk merawat rambut adalah protein hewani, buah, hingga kacang kacangan. 

Ini karena di dalam makanan tersebut, kamu bisa mendapatkan manfaat protein, vitamin B, vitamin D, dan masih banyak lagi. Asupan nutrisi yang cukup tidak hanya menyehatkan akar rambut, tapi juga membuat ujung yang bercabang dan kering menjadi lembab kembali. 

Baca juga: Tips dan Cara Mengatasi Rambut Kasar dan Kering, Gampang Banget!

5. Gunakan Ikat Rambut Berbahan Halus

Setelah mendapat vitamin untuk rambut bercabang dari makanan yang dikonsumsi, kamu juga harus membiasakan diri ketika memakai aksesoris rambut. Untuk melindungi rambutmu, kamu bisa gunakan bantal atau ikat rambut yang terbuat dari bahan satin atau sutra. 

Kedua jenis kain tersebut dinilai bisa menjaga rambut dari tekstur kering karena aksesoris berbahan kasar. Dengan dimulai dari kebiasaan kecil, siapa tahu kondisi rambut jadi makin baik kan, Marshalova? Hindari juga menggunakan ikat rambut yang terlalu ketat karena bisa menyebabkan rambut rontok. 

Perawatan rambut bercabang memang tidak gampang, tapi kalau kamu teratur melakukan beberapa langkah diatas, dijamin rambutmu pasti membaik! Kalau memang sudah terlanjur parah, kamu bisa memotong ujungnya ya. Dengan memotong bagian yang rusak, rambut pun bisa lebih mudah kamu rawat!


Nayla memiliki passion di dunia beauty, dan suka mencoba berbagai produk dan tren terbaru perskincarean duniawi. Di Marsha Beauty, Nayla akan sharing pengalaman dan pengetahuan tentang dunia beauty hingga lifestyle.