Marsha Beauty Tools - 24/03/2022

Stop Cabut Bulu Alis, Inilah Alat untuk Membentuk Alis tanpa Cukur

Stop Cabut Bulu Alis, Inilah Alat untuk Membentuk Alis tanpa Cukur

Alat untuk membentuk alis tanpa cukur mudah kamu dapatkan dan dipakai untuk memperoleh bentuk alis yang menonjol dan paripurna. Kini pemilik alis tebal, berantakan, atau kadang tak sama antara alis kanan dan kiri tidak perlu khawatir lagi.

Tak hanya primer make up, alis juga berperan sebagai indikator hasil riasan yang baik. Oleh karena itu banyak wanita berlomba-lomba membentuk alis secara mandiri hingga pergi ke jasa kecantikan.

Alat untuk Membentuk Alis Tanpa Cukur dan Tutorial Melukis Alis Bagi Pemula

Kemajuan dunia kecantikan telah menemukan solusi bagaimana membentuk alis tanpa mencukur atau pakai tato. Menariknya, Marshalova tidak perlu pergi ke tukang rias atau salon, karena bisa melakukan mandiri di rumah. Namun sebelumnya, kenali terlebih dahulu peralatan make up yang akan menunjang proses pembuatan alismu

Spoolie Brush 

Alat untuk membentuk alis tanpa cukur

Kuas spoolie digunakan untuk mengarsir alis supaya terlihat alami dan rata. Meski bentuknya seperti brush mascara, namun ada perbedaan pada fungsinya.

Gunakan spoolie brush untuk mengatur dan menyisir alis agar terlihat rapi. Arsirlah bagian alis dari arah tengah menuju ujung ekor alis baru kemudian bagian depan alis.

Baca: Ingin Hidung Mancung, Yuk Simak Cara Memakai Nose Up untuk Hidung Pesek 

Maskara Alis

Alat untuk membentuk alis tanpa cukur

Kesan alis bervolume dan tebal natural lebih sempurna akan kamu dapatkan dengan penggunaan maskara alis. Hati-hati pemakaiannya jangan sampai belepotan dan menempel bebas di kulit alis. Sebaiknya pakailah maskara alis berwarna senada dengan warna pomade eyebrow.

Concealer 

Alat untuk membentuk alis tanpa cukur

Rambut-rambut halus yang tumbuh di luar garis alis dapat Marshalova ditutupi dengan concealer. Alat kosmetik yang juga berfungsi sebagai penutup noda pada wajah ini akan berfungsi optimal dengan bantuan kuas alis. Pilihlah warna concealer satu tingkat lebih cerah dari kulit wajahmu.

Pomade Eyebrow 

Alat untuk membentuk alis tanpa cukur

Cara merapikan alis yang tebal berantakan adalah menggunakan pomade eyebrow untuk membantu proses pembentukan alis. Tekstur pomade yang creamy mampu menciptakan tampilan alis tebal tertata lebih rapi.

Jika warna pada concealer memilih satu tingkatan di atas kulit wajah, maka warna pomade eyebrow adalah setingkat lebih cerah dari kulit rambutmu. Hal tersebut bertujuan untuk menghindari kesan norak atau menor dan menambah kesan tebal pada alis. 

Angled Brush

Alat untuk membentuk alis tanpa cukur

Di mana ada pomade, pasti di situ pula kamu akan menemukan kuas alis. Pengaplikasian pomade ke alis memang membutuhkan kehadiran kuas alis.

Sebaiknya pilihlah kuas alis yang runcing pada bagian ujungnya dan tidak rata. Hal ini demi kemudahan penggunaan pomade pada alismu. 

Baca: 4 Rekomendasi Produk Penjepit Bulu Mata Terbaik yang Mudah Kamu Temui

Tutorial Membentuk Alis Mata untuk Pemula

Marshalova sudah tahu bukan peralatan kosmetik apa saja yang digunakan untuk membentuk alis. Nah sekarang saatnya praktek membentuk alis sendiri. Caranya simpel dan mudah kok sehingga bisa diterapkan oleh pemula.

Panduan lengkapnya adalah:

  • Gunakan spoolie untuk menyikat alis ke arah atas kemudian rapikan.

  • Gambarlah sketsa alis sesuai bentuk wajah. Pembuatan frame alis dimulai dimulai dari pangkal alis dilanjutkan agak miring ke arah atas. Bila sudah mencapai sudut alis, buatlah garis turun hingga ujung alis. Catatannya adalah hindari membuat garis tebal pada bagian ujung agar kesan alis alami kamu dapatkan lebih optimal. 

  • Tutup seluruh helai alis yang terletak menyimpang dari garis asli alis dengan menggunakan concealer atau foundation.

  • Oleskan concealer dengan sentuhan bertahap yang ringan.

  • Isi garis alis yang telah terbentuk dengan warna hitam atau coklat. Teknik pewarnaan dimulai dari bagian tengah menuju ujung bawah alis. 

  • Apabila warna alis terlalu tajam, gunakan spoolie untuk sedikit memudarkan warnanya agar tampak natural.

  • Set concealer di bawah alis mata dengan menggunakan bedak atau eyeshadow matte yang sesuai dengan warna foundation yang kamu gunakan tadi.

  • Terakhir adalah proses pembuatan alis tanpa cukur telah selesai. Alis natural yang menonjol namun berkesan rapi siap beraksi menunjang penampilan riasan kamu.

Bagaimana? Mudah dan simpel ‘kan? Marshalova hanya harus mempersiapkan alat untuk membentuk alis tanpa cukur dan mulailah melukis bentuk alis idaman kamu.


Nayla memiliki passion di dunia beauty, dan suka mencoba berbagai produk dan tren terbaru perskincarean duniawi. Di Marsha Beauty, Nayla akan sharing pengalaman dan pengetahuan tentang dunia beauty hingga lifestyle.