Marsha Beauty Hair - Updated: 08/04/2025

Vitamin Rambut Agar Catokan Tahan Lama, Ini Beberapa Rekomendasinya

Vitamin Rambut Agar Catokan Tahan Lama, Ini Beberapa Rekomendasinya

Rekomendasi vitamin rambut agar catokan tahan lama tidak boleh kamu lewatkan. Pasalnya, memiliki rambut yang tertata rapi dan sehat adalah salah satu sumber kepercayaan diri bagi seorang wanita. Tidak heran jika seiring berjalannya waktu sudah terdapat banyak model catokan yang lebih modern. Selain itu ada juga vitamin yang dapat membantu melindungi supaya rambut tetap sehat dan bisa dibentuk dengan berbagai pilihan gaya.

Selain memastikan bahwa alat catokan sudah kamu setel dengan suhu yang tepat, dalam menggunakan vitamin rambut itu sendiri kamu juga harus teliti. Pasalnya fungsi setiap vitamin itu berbeda-beda. Ada yang menjaga dan ada yang menutrisi.

Baca Juga: Rekomendasi Vitamin Rambut Agar Lembut dan Halus Sehat Plus-Plus

Rekomendasi Vitamin Rambut Agar Catokan Tahan Lama

Penggunaan hair styling seperti halnya catokan adalah alat andalan untuk mewujudkan tampilan rambut sesuai keinginan. Tapi ternyata catokan tersebut terkadang tidak bisa tahan lama. Salah satu penyebabnya adalah kamu melewatkan penggunaan vitamin rambut. Karena banyak kesulitan yang memilih vitamin rambut supaya catokan bisa lebih tahan lama. Berikut ini beberapa rekomendasi terbaiknya.

1. Lucido-L Hair Vitamin Oil Perfect Beauty Hair

Vitamin Rambut Agar Catokan Tahan Lama

Untuk rekomendasi pertama vitamin rambut agar catokan tahan lama ada triple beauty vitamin oil by Lucido-l. Produk ini hadir dalam 3 varian yang berbeda. Terdapat kandungan vitamin A, C dan E yang lebih mudah meresap ke dalam batang rambut. Membuat rambut terasa lembut, berkilau dan halus pastinya. Harganya juga terjangkau.

Kelebihan dari produk ini adalah memberikan kepastian supaya rambut tetap mengembang meskipun harus dicatok. Kamu bisa mengaplikasikan vitamin rambut ini sebelum serta sesudah mencatok rambut. Penggunaan tersebut juga bertujuan supaya hasil catokan lebih tahan lama.

2. Ellips Hair Vitamin Pro Keratin Complex Silky Black

Vitamin Rambut Agar Catokan Tahan Lama

Kedua ada hair vitamin dan merakyat. Mempunyai kemampuan untuk membuat rambutmu lebih tahan lama setelah dicatok. Meskipun harganya merakyat tetapi mempunyai khasiat yang handal menutrisi serta menjaga kilau rambut. Bukan hanya itu saja melainkan vitamin ini juga dapat memberikan perlindungan rambut dari paparan sinar matahari.

Disamping itu juga penggunaannya akan mengurangi risiko kerusakan akibat terlalu sering menggunakan hair dryer, catokan atau jenis hair styling lainnya. Bentuknya juga unik karena seperti kapsul kecil yang diperkaya dengan kandungan kemiri, Pro keratin complex dan Aloevera. Selain itu ada juga kandungan volume active Pro yang membuat rambut lebih halus serta bervolume.

3. Natur Hair Recovery Serum Protection Treatment

Vitamin Rambut Agar Catokan Tahan Lama

Selain itu ada juga Natur Hair Serum Protecting Treatment. Sama seperti halnya dengan vitamin yang sebelumnya kamu bisa menggunakan natur hair serum protection ini sebagai vitamin rambut. Treatment ini hadir dengan adanya kandungan vitamin E dan Natural active oil. Dengan adanya kandungan tersebut membantu menutrisi rambut serta menjaga kekuatan rambut agar nantinya tidak mudah rontok dan patah.

Bentuk dari vitamin rambut ini adalah oil tapi tidak memberikan kesan rambut lepek jika digunakan. Alasannya adalah kandungan minyak alami yang terdapat di dalamnya malah mampu menghidrasi rambut dan membuat rambut Marshalova menjadi lebih berkilau. Walaupun sering terkena sinar matahari maupun suhu panas karena catokan rambut kamu tetap akan sehat karena natur hair serum protection ini.

4. L'Oreal Paris Extraordinary Oil Gold

Vitamin Rambut Agar Catokan Tahan Lama

Ada juga L'Oreal Paris Extraordinary oil gold. Merupakan serum perawatan rambut intense membuat rambut ternutrisi, dan terlindungi. Namun disamping itu manfaat lain yang akan kamu dapatkan adalah rambutmu lebih halus, berkilau dan lembut meskipun di catok. Keistimewaan lain dari produk ini adalah tidak akan memberikan hasil akhir lepek.

L'Oreal Extraordinary ini sudah menggunakan formula dengan 6 minyak bunga istimewa. Kamu bisa menggunakan vitamin rambut agar catokan tahan lama sebelum mengeringkan menggunakan alat catok ataupun hair dryer. 

Baca Juga: 4 Rekomendasi Vitamin Rambut agar Terlihat Lembap dan Berkilau Alami

Kesimpulan

Guna mendapatkan hasil yang sempurna sesuai keinginan setelah proses pencatokan, rambut kamu harus diberi vitamin ataupun serum agar catokan tersebut lebih tahan lama. Di samping itu juga terkadang vitamin tersebut membantu memberikan aroma yang wangi pada rambut serta mengantisipasi terjadinya rambut bercabang.

Sebagai upaya menghilangkan atau menghindari kerusakan rambut yang tidak kita inginkan. Alangkah lebih baiknya kita menggunakan vitamin rambut sebelum ataupun sesudah melakukan styling.


Nayla memiliki passion di dunia beauty, dan suka mencoba berbagai produk dan tren terbaru perskincarean duniawi. Di Marsha Beauty, Nayla akan sharing pengalaman dan pengetahuan tentang dunia beauty hingga lifestyle.